Membungkuk dalam untuk menghormati orang lain adalah budaya bangsa Jepang dan Korea yang indah, dan perlu untuk terus dilestarikan. Bangsa Indonesiapun memiliki banyak budaya luhur dan adat kebiasaan yang indah, yang sayangnya, sedikit demi sedikit mulai terkikis terlupakan. Maka diperlukan dihidupkan lagi pelajaran Budi Pekerti, yang diajarkan sejak dini kepada anak-anak. Agar kelak jika besar mereka akan menjadi manusia Indonesia yang berbudaya dan santun, yang dapat mengharumkan nama bangsa dan negara.
Sebagai contoh adalah kebiasaan membuang sampah dan ludah sembarang, yang banyak dilakukan manusia Indonesia saat ini. Tidak ada pelajaran agama yang secara spesifik dan detail membahas masalah ini. Ini karena cakupan area agama yang sangat luas dan dalam. Maka diperlukan pelajaran Budi Pekerti yang khusus membahas hal-hal seperti itu. Agama dan pelajaran Budi Pekerti bukanlah substitusi, melainkan
complementary atau saling melengkapi.
Pancasila sila 2
---------------------------------------------------------------------
Sub Artikel:
- Meninggikan Diri Sendiri
- Uang Dan Kehormatan
---------------------------------------------------------------------
* 0 komentar:
Posting Komentar